Contoh Surat Pengunduran Diri Untuk Perusahaan Jika ada karyawan yang berniat untuk mengundurkan diri atau berhenti kerja (resign kerja) dari perusahaan biasanya harus didahulukan dengan mengajukan surat pengunduran diri, tentunya dengan berbagai macam alasan yang harus disertai di dalamnya.
Bagi Anda yang sedang berupaya untuk mundur dari perusahaan tempat kerja saat ini dan mencari contoh surat pengunduran diri, saya akan memberikan format contoh surat undur diri agar dapat menjadi referensi bagi Anda yang memerlukannya.
Bagi Anda yang sedang berupaya untuk mundur dari perusahaan tempat kerja saat ini dan mencari contoh surat pengunduran diri, saya akan memberikan format contoh surat undur diri agar dapat menjadi referensi bagi Anda yang memerlukannya.
Contoh Surat Pengunduran Diri Alasan Tempat Tinggal
Jakarta, 20 Agustus 2014
Hal : Pengunduran Diri
Kepada
Yth. Bapak / Ibu
HRD PT. ABADI SENTOSA
Di Tempat
Dengan Hormat,
Dengan surat ini saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama : Samsudin
NIK : 0123456789
Jabatan : Marketing
Menyatakan bahwa saya berniat mengundurkan diri sebagai karyawan PT. ABADI SENTOSA terhitung sejak tanggal 28 Agustus 2014.
Adapun alasan pengunduran diri saya adalah tempat tinggal yang jauh dari tempat kerja, sehingga harus memakan waktu yang panjang dalam perjalanan setiap hari.
Berkenaan dengan tanggung jawab pekerjaan saya yang selama ini akan saya selesaikan tepat pada waktunya.
Atas kesempatan bekerja yang telah diberikan kepada saya selama ini saya mengucapkan banyak terimakasih, Jika ada kekhilafan yang telah saya buat dengan sengaja atau tidak sengaja saya kepada perusahaan, karyawan, dan seluruh staff manajemen PT. ABADI SENTOSA mohon dapat dimaafkan.
Demikian surat ini saya sampaikan, dan harapan saya agar perusahaan dapat bertambah maju dan lebih sukses lagi, salam hangat dan terimakasih.
Hormat Saya,
Samsudin
Contoh Surat Pengunduran Diri Karena Sakit
Jakarta, 20 Agustus 2014baca juga : Contoh Surat Pengunduran Diri / Resign Kerja untuk Ambil Saldo JHT BPJS
Hal : Pengunduran Diri
Kepada
Yth. Bapak / Ibu
Kepala HRD PT. Abadi Sentosa
di
Tempat
Dengan Hormat,
Melalui surat ini Saya selaku salah satu karyawan PT. Abadi Sentosa,
Nama : Syamsudin
NIK : 123456789
Jabatan : Marketing
Bermaksud mengajukan pengunduran diri dari perusahaan karena sakit yang sedang saya alami dan harus menjalani perawatan dalam waktu yang cukup lama.
Saya berharap perusahaan dapat memahami kondisi ini dan memberikan hak- hak yang sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Demikian surat pengunduran diri ini saya buat dengan sebenar-benarnya. Atas bantuan dan perhatian yang telah diberikan selama ini, saya mengucapkan banyak terimakasih.
Hormat Saya,
Syamsudin
Contoh Surat Pengunduran Diri Tanpa Alasan
Jakarta, 20 Agustus 2014Nah, demikan contoh surat pengunduran diri dari perusahaan tempat kerja, semoga dapat memberikan manfaat. Salam dari contoh surat
Kepada Yth.,
Kepala HRD. PT. Abadi Sentosa
di
Tempat
Dengan Hormat,
Melalui surat ini, saya
Nama : Syamsudin
NIK : 123456789
Jabatan : Marketing
bermaksud untuk mengundurkan diri dari PT. Abadi Sentosa sebagai Marketing terhitung sejak tanggal 20 Agustus 2014.
Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan yang telah diberikan kepada saya untuk dapat bekerja di perusahaan ini. Dan saya juga meminta maaf kepada seluruh Direksi, Staff dan Karyawan PT. Abadi Sentosa apabila terdapat kesalahan yang telah saya lakukan selama ini.
Saya berharap PT. Abadi Sentosa dapat terus maju dan berkembang dengan lebih baik
Hormat Saya,
Syamsudin